Pengaruh Pendidikan Karakter terhadap Perilaku Bullying di Sekolah Menengah Pertama Negeri Kecamatan Payakumbuh Utara Kota Payakumbuh

Authors

  • Uswatul Hamida Student
  • Irsyad Universitas Negeri Padang
  • Nelitawati Universitas Negeri Padang
  • Hanif Alkadri Universitas Negeri Padang

DOI:

https://doi.org/10.24036/ijiam-edu.1.4.261-271

Keywords:

Bullying, Pendidikan karakter, perilaku, Sekolah menengah pertama, siswa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh pendidikan karakter terhadap perilaku bullying di Sekolah Menengah Pertama Negeri Kecamatan Payakumbuh Utara, Kota Payakumbuh. Bullying menjadi masalah yang serius di sekolah-sekolah, di mana dampaknya tidak hanya dirasakan oleh korban secara fisik dan emosional, tetapi juga mempengaruhi lingkungan belajar secara keseluruhan. Pendidikan karakter, yang bertujuan menanamkan nilai-nilai positif pada siswa, diharapkan dapat mengurangi bullying. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara pendidikan karakter dan penurunan perilaku bullying. Siswa yang mengikuti program pendidikan karakter secara intens menunjukkan penurunan dalam perilaku bullying, baik secara verbal maupun fisik. Nilai-nilai karakter seperti religiusitas, kemandirian, gotong royong, dan rasa hormat terhadap orang lain terbukti efektif dalam mengurangi tindakan bullying. Analisis statistik menunjukkan bahwa siswa yang memiliki pemahaman dan penerapan nilai-nilai karakter yang baik lebih mampu mengontrol emosi dan perilaku negatif.

Downloads

Published

2024-12-11

Issue

Section

Articles